Pemkot Surabaya Berdayakan UMKM Produksi Ribuan Masker dan APD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemkot Surabaya Berdayakan UMKM Produksi Ribuan Masker dan APD

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Arianto
Minggu, 19 April 2020 22:20 WIB

Para pekerja UMKM sedang mengerjakan pembuatan masker dan APD.

Bahkan, dalam sehari, Dinas Perdagangan dapat menyalurkan ribuan masker dan APD. Ia mencontohkan pada 16 April 2020, pihaknya menyalurkan masker sebanyak 5.144 buah dan APD sebanyak 84 buah. Sedangkan pada 17 April 2020 menyalurkan 5.000 masker dan 114 APD. Kemudian pada 18 April 2020 menyalurkan 2.545 masker dan 159 APD.

“Rata-rata kami serahkan ke Dinas Kesehatan, kemudian mereka yang mendistribusikannya,” kata dia.

Selain itu, pembuatannya bisa lebih cepat karena memang yang menyediakan semua bahan untuk membuat masker dan APD itu adalah Dinas Perdagangan, sehingga para UMKM itu tinggal menggarapnya. “Jadi, semua bahannya kita penuhi, mereka tinggal mengerjakan,” imbuhnya.

Farida memastikan, sebelum para UMKM itu membuat masker dan APD, pihaknya melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan terkait dengan spesifikasi masker dan APD yang dibutuhkan untuk penanganan Covid-19 ini. Selanjutnya, spesifikasi itu disampaikan kepada para UMKM yang menggarap masker dan APD itu.

“Makanya, kami pastikan masker dan APD yang kami buat sudah sesuai dengan kebutuhan dalam penanganan Covid-19 ini. Sudah sesuai dengan protokol kesehatan yang ditetapkan,” pungkasnya. (ian/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video