​Ditinggal ke Pasar, Rumah Warga Karangjati Ngawi Ludes Terbakar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Ditinggal ke Pasar, Rumah Warga Karangjati Ngawi Ludes Terbakar

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Zainal Abidin
Minggu, 26 Juli 2020 19:25 WIB

RATA DENGAN TANAH: Kondisi rumah Samiyem (55) warga Desa Gempol, Kecamatan Karangjati, Ngawi usai dilalap si jago merah.

Rumah yang sedang ditinggal pemiliknya ke pasar tersebut dalam hitungan waktu kurang dari satu jam langsung rata dengan tanah. Hal ini disebabkan karena bangunan rumah yang berbahan kayu, memudahkan si jago merah melalap hingga habis.

Apes, di dalam rumah tersebut juga terparkir satu sepeda motor yang akhirnya ikut ludes terbakar.

"Memang, rumah korban yang berbahan kayu menjadi sulit untuk memadamkan api yang sudah membesar. Diduga asal titik api dari tungku yang berada di dapur," jelas Kapolsek Karangjati AKP Suyadi pada BANGSAONLINE.com.

Setelah rumah korban rata dengan tanah, petugas dari Polsek Karangjati lalu melakukan olah TKP. Berdasarkan pemeriksaan, bahwa korban lupa memadamkan api di tungku saat meninggalkan rumah. "Diperkirakan kerugian korban sekitar seratus lima puluh juta rupiah (Rp 150 juta)," pungkasnya. (nal/ian)

 

 Tag:   kebakaran ngawi

Berita Terkait

Bangsaonline Video