Kembali Berada di Zona Merah, ​Kapolresta Banyuwangi Imbau Masyarakat Selalu Disiplin Prokes | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kembali Berada di Zona Merah, ​Kapolresta Banyuwangi Imbau Masyarakat Selalu Disiplin Prokes

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Teguh Prayitno
Rabu, 16 Desember 2020 17:33 WIB

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin, S.I.K. (foto: ist)

"Karena kita tidak tahu. Apakah diri kita sendiri, atau orang lain yang ada di sekitar kita yang sudah terpapar. Jadi protokol kesehatan ini, sangatlah penting untuk langkah antisipasi penyebaran Covid-19," ujarnya.

Arman juga meminta kepada masyarakat untuk tidak berkerumun dan selalu menjaga jarak. Jika pun saat membeli makanan, diharapkan untuk take away alias langsung dibawa pulang atau tidak marung, sehingga tidak menimbulkan suatu kerumunan.

"Harapannya, agar tidak terjadi penularan virus corona secara cepat atau masif. Karena kita tidak tahu bentuk virus ini, tetapi kita sudah ketahui bagaimana akibatnya,” ucapnya.

"Saya berharap, kita semua memiliki kesadaran yang tinggi untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Tidak perlu harus ditegur kepolisian, teman-teman TNI, Polisi Pamong Praja, tetapi kita mempunyai kesadaran sendiri. Ini demi diri kita, saudara kita, anak-anak kita dan keluarga kita," sambungnya.

Terkait dengan operasi yustisi, ia mengatakan bahwa operasi itu tetap dilakukan. “Operasi ini dilakukan sampai masyarakat betul-betul sudah sadar pentingnya protokol kesehatan," pungkasnya. (guh/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video