Lestarikan Budaya di Masa Pandemi, Sanggar Tari Pawon Trenggalek Gelar Ujian Tari Virtual | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Lestarikan Budaya di Masa Pandemi, Sanggar Tari Pawon Trenggalek Gelar Ujian Tari Virtual

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Herman Subagyo
Minggu, 28 Maret 2021 18:36 WIB

Ujian Tari Sumilak yang digelar secara virtual di Padepokan Sanggar Tari Pawon. foto: HERMAN/ BANGSAONLINE

Sebelum adanya pandemi Covid-19, kata Hantin, ujian tari digelar tiap tahun di ruang terbuka dan diikuti oleh ratusan siswa maupun siswi Sanggar Tari Pawon. Untuk tahun ini, jumlah peserta yang mengikuti ujian tari mengalami penurunan yakni 64 orang.

Tim juri yang dilibatkan dalam ujian Tari Sumilak kali adalah budayawan asal Trenggalek yakni Mubani, mantan guru kesenian di SMPN 3 Trenggalek, Sutiyono yang saat ini masih aktif sebagai guru kesenian di SMPN 3, serta Siti Nur Rokhmah yang merupakan guru kesenian SMKN1 Pogalan Kabupaten Trenggalek.

Penilaian ujian Tari Sumilak ini dibagi dalam 7 kategori yakni kategori A kelas TK A, kategori B kelas TK B, kategori kelas 1-3 SD, Kategori B kelas 2-4 SD, kategori B kelas 5-SMP, kategori C kelas 6-8 SMP, dan kategori C SMP-SMA.

"Jadi, masing-masing kategori kita ambil juara 1, 2, dan 3 serta juara harapan 1, 2, dan 3. Selain itu, para juara itu juga kita berikan sertifikat dan piala," terangnya.

Hadir pula pada kesempatan itu, Winardi, Kasie Pelatihan dan Pengembangan Kesenian Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek.nWinardi berharap agar yang dikembangkan oleh Sanggar Tari Pawon hendaknya terus ditingkatkan dari sisi kualitasnya. (man/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video