Peringati Harlah NU ke-92, PCNU Tuban Bulatkan Dukung Huda-Noor

Peringati Harlah NU ke-92, PCNU Tuban Bulatkan Dukung Huda-Noor Para peserta dari jajaran pengurus PCNU dan beberapa pejabat di Jawa Timur yang ikut hadir dalam Peringatan Harlah NU ke-92 di Tuban. (suwandi/BANGSAONLINE)

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Acara puncak hari lahir (harlah) NU ke-92 yang digelar di alon-alon Tuban pada Sabtu (9/5) malam, ternyata tidak hanya ajang menunjukkan keeksistensian NU kepada masyarakat Tuban. Akan tetapi, momen tahunan tersebut juga mendeklarasikan diri bahwa Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Tuban turut mendukung pasangan Huda-Noor menjadi pasangan calon bupati dan wakil bupati Tuban pada periode mendatang.

"Selain memperingati harlah dan sosialisasi pra muktamar, acara ini juga sebagai bentuk dukungan kepada pak Huda dan Pak Noor untuk menjadi bupati dan wakil bupati Tuban pada periode mendatang," kata Ketua PCNU Tuban, H. Mustain Syukur ketika ditemui BANGSAONLINE.com, sabtu (9/5) malam.

Dijelaskan Mustain, alasan mendukung Huda-Noor pada pilkada serentak dikarenakan mereka berdua adalah kader terbaik NU Tuban. Tidak hanya itu, demi menunjukkan keeksistensian NU di Tuban maka diperlukan sosok pemimpin yang berasal dari NU. Sehingga, dirinya meminta seluruh lapisan masyarakat Tuban khususnya warga NU agar mendukung dan memilih Huda-Noor agar bisa menjadi Bupati lagi.

"Insyaallah kami terus mendukung calon bupati dari NU," tambahnya.

Lanjut mantan ketua DPC PKB Tuban tersebut menyampaikan, dirinya tidak hanya sekedar memberi dukungan pada bupati asal NU. Namun, berencana memajukan pendidikan dilingkungan NU. Salah satunya akan mendirikan Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Tuban.

"Kami terus berupaya memajukan pendidikan dilingkungan NU, salah satu proyeksi kedepan adalah mendirikan UNU," bebernya.

Dikonfirmasi terpisah, wakil gubernur Jawa Timur, yang sekaligus ketua panitia daerah, Saifullah Yusuf atau biasa disapa gus Ipul menyatakan, sosialisasi muktamar ke-33 yang dilaksanakan di Tuban ialah kegiatan sosialisasi yang terakhir dari 9 tempat yang dikunjungi.

"Dalam muktamar nanti, diperkirakan 40 ribu orang lebih ikut partisipasi meramaikan muktamar, sedangkan peserta muktamar sendiri diperkirakan sebanyak 4 ribu yang berasal dari penjuru nusantara," ujarnya.

Sementara itu, pada puncak harlah NU ke-92 tersebut, selain dihadiri Gubernur Jatim, hadir pula KH. Ali Mashuri Sidoarjo, Ketua PWNU Jawa Timur, KH. Hasan Al Mutawakil, Ketua DPRD Jatim, Halim Iskandar, Ketua DPW PPP Jawa Timur, Musyafak dan Artis asal ibu kota, Fadli vokalis grup band Padi. (wan/rvl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO