TMMD ke-117, Kodim 0809 dan BKKBN Kota Kediri Gelar Safari KB

TMMD ke-117, Kodim 0809 dan BKKBN Kota Kediri Gelar Safari KB Letnan Kolonel Inf Aris Setiawan dan tim saat meninjau salah satu satu peserta Safari KB. Foto: Ist.

"Apabila nanti setelah melaksanakan KB ada keluhan, silahkan nanti dikonsultasikan kepada dokter yang menangani, semoga program KB ini bisa membawa manfaat bagi Ibu-Ibu semua dan semoga kegiatan ini akan berjalan dengan aman," ujar Riyadi.

Sementara, Sumedi selaku Kadis DP2KBP3A Kota mengatakan, bahwa program kegiatan KB ini diselenggarakan dalam rangka Harganas ke-30 dan juga memperingati TMMD ke-177.

Dengan adanya kegiatan ini, menurut Sumedi, semoga ke depan generasi bangsa menjadi berkualitas karena dengan program KB diharapkan untuk gizi dan pendidikan dapat terpenuhi dengan baik.

"Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini TNI selalu melekat di hati rakyat dan selalu menjadi pendukung masyarakat dalam berbagai kegiatan dan saya berterima kasih kepada Pak Dandim dan Karumkit atas kerjasamanya dalam penyelenggaraan kegiatan KB ini semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar," katanya.

Turut hadir dalam acara tersebut, antara lain, Dr. Yeti Musfiroh Sp, Patologi, Kepala Kebidanan RST DKT, Artin, S.Kep, Pasiter Kodim 0809/ (Pakor TMMD), Lettu Inf Iskak, Dan Unit Intel Kodim 0809/, Letda Inf Herry Pitono, Tenaga Medis RS TK IV DKT dan para peserta safari KB MKJP (IUD/IMPLANT) yang berjumlah kurang lebih 100 orang. (uji/git).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO