Pelantikan Sesi ke-2, Gubernur Khofifah Minta Pj Bupati/Wali Kota Pelajari Detail Memori Jabatan

Pelantikan Sesi ke-2, Gubernur Khofifah Minta Pj Bupati/Wali Kota Pelajari Detail Memori Jabatan Gubernur Khofifah saat melantik dan mengambil sumpah jabatan Pj bupati dan wali kota. Foto: DEVI FITRI AFRIYANTI/BANGSAONLINE

Tidak sampai di sana, dikatakan gubernur bahwa pihaknya sedang mengkomunikasikan dengan Kementerian Keuangan agar mereka yang diterima di King's College London bisa mendapatkan beasiswa LPDP dari Kementerian Keuangan. Hal ini bahkan sudah disampaikan pada Presiden Jokowi. Agar warga Jatim memiliki kesempatan untuk melakukan lompatan teknologi digital.

menambahkan, selain akan ada King's College London, juga sudah presentasi untuk kerjasama investasi dengan Uni Emirat Arab. Salah satunya terkait program scholarship ke Universitas MBZ (Mohammed Bin Zayed) yang punya kekhususan expert di dunia kreatif khususnya Artificial Intelligence (AI).

"Kami sedang minta prioritas Jatim bisa dapat scholarship ke MBZ University untuk penguatan AI. Karena rasanya mustahil jika kita ingin menguatkan industri kreatif tanpa AI yang update," terangnya.

Tidak hanya itu, pada para Pj Bupati Wali Kota yang dilantik sore ini, Gubernur juga menyampaikan tentang pentingnya menyiapkan SDM yang berkualitas untuk menyongsong Indonesia Emas Tahun 2045. Dimana saat itu Indonesia diprediksi telah memiliki industri manufaktur sebesar 30 persen.

"Di tahun 2022 industri manufaktur kita di Jatim sudah 31,34 persen. Dengan beroperasinya investasi industri smelter serta foil tembaga juga investasi KT&G yang nilai proyeknya mencapai Rp6,9 triliun, dan beberapa proyek besar lain di Jatim. Maka tahun depan menurut hitungan industri manufaktur Jatim sudah mencapai 34 persen," ungkapnya.

Dengan pesatnya industri manufaktur di Jatim ini, menurut , penyiapan kualitas SDM menjadi sangat penting. Sebab jika tidak masyarakat Jatim hanya akan menjadi penonton di tengah pesatnya perkembangan industri manufaktur tersebut.

"Itulah tugas para Pj yang luar biasa untuk meneruskan kerja keras, kerja kreatif, kerja produktif dari para Bupati Walikota yang sudah purna dan saat ini juga hadir disini," tuturnya.

Lebih lanjut, juga meminta agar para Pj bupati dan Wali kota memperhatikan beberapa arahan presiden, yakni terkait penanganan kemiskinan terutama kemiskinan ekstrem.

Berikutnya adalah terkait infrastruktur dan terkait peningkatan investasi. Ia berharap para PJ Bupati dan Walikota yang baru saja dilantik segera tancap gas mendorong investasi karena menjadi kunci pertumbuhan ekonomi daerah.

"Terimakasih kami sampaikan pada para Bupati dan Walikota yang telah purna tugas atas kerja kerasnya menurunkan kemiskinan ekstrim di Jatim," pungkasnya. (dev/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warga Kota Pasuruan Berebut Minyak Goreng Curah Saat Gubernur Jatim Pantau Operasi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO