7 Pikap Rental Digelapkan, Pria di Sidoarjo Dilaporkan ke Polisi

7 Pikap Rental Digelapkan, Pria di Sidoarjo Dilaporkan ke Polisi Salah satu mobil pikap yang disewa dan dibawa kabur pelaku.

Berbagai upaya sudah dilakukan korban untuk mengetahui keberadaan pelaku. Namun, nomor telepon pelaku sudah tidak aktif.

Tak sampai disitu, korban juga mendatangi rumah pelaku di Griya Samudra Asri, Desa Kramat Jegu, Kecamatan Taman.

Namun saat didatangi, tidak ditemukan tanda-tanda pelaku tinggal di rumah tersebut.

"Saat dihampiri, ternyata dia tidak ada," keluhnya.

Akhirnya, korban mencari informasi terkait keberadaan pelaku, dan mendapatkan informasi bahwa semua unit mobilnya sudah digadaikan oleh pelaku.

Dengan adanya kejadian tersebut, korban mengalami kerugian sebesar Rp700 juta ditambah biaya sewa sebesar Rp98 juta dihitung dari September hingga Desember.

Atas kejadian ini, korban langsung melaporkan ke polisi untuk ditindaklanjuti. Sementara itu, Kasi Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono membenarkan atas adanya kejadian tersebut.

"Korban sudah melaporkan," pungkasnya. (cat/rif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Detik-Detik Pencurian Sepeda Motor di Krian Sidoarjo Terekam CCTV, Pelaku Mengenakan Seragam Ojol':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO