Tingkatkan Minat Baca dan Literasi Pelajar, Pemkot Kediri Peringati World Book and Copyright Day

Tingkatkan Minat Baca dan Literasi Pelajar, Pemkot Kediri Peringati World Book and Copyright Day Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri, Anang Kurniawan (pegang mik), dan Kepala Disarpus Kota Kediri, Eko Lukmono, bersama murid TK. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pemkot Kediri memperingati salah satu momen penting, yaitu Hari Buku dan Hak Cipta Sedunia atau World Book and Copyright Day, Selasa (23/4/2024). Peringatan itu diinisiasi Forum Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Kota Kediri.

Terdapat serangkaian kegiatan yang digelar dengan cukup meriah di Taman Sekartaji Kota Kediri oleh Dinas Pendidikan yang berkolaborasi dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan. Sebanyak 350 siswa TK dan SD se-Kecamatan Mojoroto mengikuti berbagai acara hari buku sedunia, seperti lomba mewarnai, lomba bercerita, membaca puisi, dan membaca buku di taman bacaan yang telah disediakan.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri, Anang Kurniawan, saat membuka acara tersebut mengatakan bahwa digelarnya kegiatan ini, selain untuk memperingati World Book and Copyright Day juga bertujuan untuk meningkatkan minat baca dan literasi pendidikan masyarakat, khususnya anak-anak.

"Saat ini angka minat baca di Kota Kediri masih sangat rendah, walaupun beberapa waktu lalu angka literasi Kota Kediri tahun 2024 mengalami peningkatan dan berada diatas rata-rata nasional," ujarnya.

Oleh karena itu, ia menyebut peringatan hari buku ini menjadi momentum untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat dan Pemkot Kediri untuk bisa meningkatkan minat baca.

"Kedepannya Dinas Pendidikan dan Disarpus akan mensosialisasikan secara masif dengan mengadakan kegiatan semacam ini," tuturnya.

Tak hanya itu, dalam mewujudkan kedua tujuan tersebut, Anang menyebut bahwa Forum TBM Kota Kediri juga ikut berperan aktif secara rutin berkeliling pada akhir pekan untuk membuka taman bacaan dan menyediakan stan-stan buku di area-area publik yang ada di Kota Kediri.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO