SYL Akhirnya Akui Serahkan Uang Rp1,3 Mililar ke Firli Bahuri

SYL Akhirnya Akui Serahkan Uang Rp1,3 Mililar ke Firli Bahuri Foto Firli Bahuri dan SYL di lapangan golf yang beredar luas di medsos ini mendapat perhatian luas masyarakat. Foto: ist

JAKARTA, BANGSAONLINE.com (SYL) akhirnya mengakui menyerahkan uang sebesar Rp 1,3 miliar kepada Firli Bahuri. Saat itu Firli Bahuri menjabat Ketua Komisi Pemberanasan Korupsi (KPK). Sedangkan SYL sedang menjabat Menteri Pertanian (Mentan).

Pengakuran SYL itu terungkap saat menjadi saksi mahkota dalam lanjutan sidang kasus dugaan korupsi Kementan di Pengadilan Tipikor pada PN Jakarta Pusat, Senin (24/6/2024). Sementara yang menjadi terdakwa adalah mantan Sekjen Kementan Kasdi Subagyono dan mantan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Muhammad Hatta.

Baca Juga: Ketua KPU Terima Kue Ulang Tahun, KPK: Harusnya Dilaporkan

Terungkapnya penyerahan uang dari SYL ke Firli itu tak lepas dari hakim Rianto Adam Pontoh yang mencecar SYL terkait pertemuannya dengan Firli Bahuri di GOR, Jakarta Barat. Foto pertemuan Firli dan SYL itu beredar luas di mesia sosial dan menjadi perhatian besar masyarakat.

"Keterangan Panji (ajudan SYL) waktu itu ada pengumpulan uang dan pada saat pertemuan di GOR itu ada penyerahan uang, tetapi dari ajudan ke ajudan, Panji ke Kevin ajudannya Pak Firli. Apa saudara mengetahui hal itu? Ada pemberian sejumlah uang?" tanya hakim Rianto saat persidangan seperti dilansir beritasatu.com

"Tahu Yang Mulia. Benar Yang Mulia," jawab SYL.

Baca Juga: Berstatus Tersangka, Eks Ketua KPK Masih Bebas, Abraham Samad: Harus Ditahan!

"Itu yang di GOR?" tanya Rianto.

"Di GOR," jawab SYL.

"Berapa uangnya waktu itu?" tanya Rianto.

Baca Juga: Ketua NBI Minta Polri Segera Tahan Firli Bahuri

"Saya tidak tahu persis jumlahnya, tetapi saya perkirakan di Rp 500 (juta)-an," jawab SYL.

"500 juta?" tanya hakim.

"Iya, tetapi dalam bentuk dana valas," jawab SYL.

Baca Juga: Julukan Baru Jokowi, Presiden Pelemah KPK, Benarkah?

SYL Klaim Tak Ada yang Janggal Soal Transfer ke Nayunda

Majelis hakim lalu mencecar SYL soal alasan penyerahan uang ke Firli Bahuri. SYL hanya menyampaikan, Firli cukup aktif menghubungi dirinya.

"Penyerahan uang itu intinya apa? Tidak melanjutkan perkara atau gimana?" tanya Rianto.

Baca Juga: Permohonan Praperadilan Firli Bahuri Tak Diterima, Statusnya Kini Jadi Tersangka

"Tidak disebut apa-apa. Saya merasa bahwa kenapa saya dipanggil terus-menerus ini, dan yang proaktif itu me-WA saya adalah Pak Firli," jawab SYL.

Terkait hal ini, SYL mengakui Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar adalah keponakannya. Hakim mencecar SYL soal peran Irwan dalam persoalan tersebut.

SYL Mengakui Memberikan Tas Mewah Balenciaga kepada Penyanyi Nayunda Nabil

Baca Juga: Firli Bahuri Kembali Diperiksa Atas Kasus Dugaan Pemerasan di Bareskrim Polri

"Apakah sepengetahuan saudara, Irwan Anwar yang menjadi penghubung saudara dengan saudara Firli Bahuri waktu itu? Masih ingat saudara?" tanya Rianto.

"Saya yang mengklarifikasi apakah betul Pak Firli ini mau ketemu saya karena ini kemenakan saya dan pernah bersama-sama atau katakanlah pernah menjadi di bawah struktur Pak Firli sewaktu dia jadi kapolda di NTB," jawab SYL.

"Jadi dalam hal ini Irwan Anwar yang mengantarkan saudara ke Pak Firli? Awalnya seperti itu?" tanya Rianto.

Baca Juga: Wapres Ungkap Menjaga Marwah KPK dan MK Jadi Pekerjaan Berat Saat ini

"Siap Yang Mulia," jawab SYL.

SYL Curhat Belum Jadi Sosok yang Baik untuk Keluarga

SYL kemudian membeberkan soal adanya penyerahan uang dua kali ke Firli Bahuri.

Baca Juga: Meski Ditetapkan Sebagai Tersangka, Firli Bahuri Terlihat dalam Gelar Perkara Kasus di KPK

"Ada penyerahan uang saudara bilang tadi ya. Berapa kali penyerahannya?" tanya Rianto.

"Yang dari saya dua kali," jawab SYL.

"Awalnya Rp 500 (juta) sama ada yang Rp 800 (juta) juga?" tanya Rianto.

"Ya kurang lebih seperti itu," jawab SYL.

Sumber: beritasatu.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO