Pakai Kebaya, Puluhan Perempuan di Jombang Ikuti Program SIM Gratis

Pakai Kebaya, Puluhan Perempuan di Jombang Ikuti Program SIM Gratis Antusiasme pemohon SIM baru di Satlantas Polres Jombang. foto: rony suhartomo/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Puluhan wanita dengan mengenakan pakaian kebaya terlihat antri di loket pemohon baru Surat Ijin Mengemudi (SIM) di Kantor Satlantas Polres Jawa Timur, Kamis (21/4). Para perempuan itu mengikuti program SIM gratis yang diselenggarakan Satlantas dalam rangka peringatan hari Kartini yang jatuh pada hari ini.

Eni Dwi Puspita (30), salah satu pemohon SIM baru, mengaku sengaja mengikuti program SIM gratis setelah tahu dari pengumunan di media sosial. "Jadwal tes praktiknya sebenarnya kemarin, karena dapat pengumuman SIM gratis, makanya baru datang hari ini," ujarnya, Kamis (21/4).

Masih menurut perempuan yang datang dengan kebaya merah dan jarik ini, dirinya yakin lulus dalam ujian praktik dan teori serta mendapatkan sim gratis tersebut. "Sudah seminggu ini latihan terus dan belajar rambu-rambu lalu lintas untuk ujian terori," imbuhnya.

Hal senada juga diutarakan Puspitasari (23). Dirinya juga ingin mendapatkan SIM gratis dari program yang diadakan Satlantas Polres . Dirinya sengaja datang menggunakan pakaian kebaya lengkap dengan kondenya sebagai salah satu syarat untuk mendapatakan SIM gratis tersebut.

"Pengennya juga dapat mas, yang penting kita sudah berusaha. Tapi ada kriteria lain yakni harus lulus ujian teori dan praktik juga," pungkasnya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Satlantas Polres mengadakan program SIM gratis dalam rangka peringatan hari Kartini. Namun ada syarat yang harus dilakukan untuk mendapatkan program tersebut yakni harus memakai pakaian kebaya dan lulus dalam ujian teori dan praktik. (ony/dio/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO