Cegah Krisis Moral dengan 4 Pilar Kebangsaan

Cegah Krisis Moral dengan 4 Pilar Kebangsaan Suasana sosialisasi empat pilar kebangsaan, di rumah makan zam-zam, Jombang, Selasa (21/06/2016) pagi ini. foto: RONY S/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Dalam kunjungannya, Hj , anggota Komisi V DPR RI yang berangkat dari PDI-Perjuangan Dapil VIII Jawa Timur, kembali mensosialisasikan 4 pilar kebangsaan dengan ranting dan PAC PDI Perjuangan se Kabupaten Jombang.

Acara yang ditempatkan di RM Zam-Zam ini juga dibarengkan dengan pembagian bingkisan lebaran, Selasa (21/6/2016).

“Bicara moral merupakan point utama terhadap permasalahan bangsa ini terlebih siswa menjadi bagian generasi bangsa yang harus diselamatkan dari sisi negarif yang sekiranya menjerumuskan perilaku dan merusak kehidupanya,” terang Estu panggilan akrabnya.

Pembahasan tentang empat pilar kebangsaan dijelaskan dengan gamblang oleh Estu, bangsa Indonesia semakin hari semakin jauh dari jati dirinya. Sebelumnya, bangsa Indonesia dikenal sebagai bangsa yang penuh dengan nilai-nilai kesopanan, penuh kasih sayang dan memiliki jalinan persaudaraan satu dengan lainnya sangat erat, namun kini nilai-nilai tersebut sudah memudar.

Pemahanan terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam empat pilar negara harus selalu ditumbuh kembangkan dalam mewujudkan cita-cita masa depan Indonesia yang lebih baik menuju masyarakat yang sejahtera, adil, makmur serta menjadi negara yang berdaulat dan bermartabat.

Usai melaksanakan kegiatan sosialisasi, Estu juga membagi bingkisan lebaran bagi peserta yang hadir. Menurutnya apa yang dilakukannya ini merupakan tradisi tahunan agar tetap terjalin hubungan yang sinergis dengan mesin partai ditingkatan bawah. (ony)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Jembatan Gantung di Desa Putren Nganjuk Dibangun Tahun ini':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO