Peringati 10 Muharram, Masjid Baitul Karim Santuni Anak Yatim

Peringati 10 Muharram, Masjid Baitul Karim Santuni Anak Yatim

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Masjid Baitul Karim kompleks Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Surabaya Sidoarjo menggelar santunan anak yatim piatu & fakir miskin, Kamis (20/9). Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati 10 Muharram.

Acara dimulai dengan doa bersama dan istigotsah yang dipandu takmir masjid. Kemudian dilanjutkan dengan ceramah agama yang menceritakan kisah Adam dan Hawa, serta nabi Musa.

"Hari ini dianggap hari rayanya anak yatim. Di 10 Muharram itu diperlukan keperdulian rasa dan keperdulian kepada anak yatim piatu," ujar Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Surabaya, M.T Setiawan, S,Sos. M.M dalam sambutannya.

"Kita harus peduli kepada anak yatim agar anak yatim mempunyai kasih sayang. Maka kita panggil anak yatim, kita sama-sama berdoa, ini spontanitas dari pengurus masjid dan karyawan," tuturnya.

Total 47 anak yatim tampak hadir di masjid ini didampingi pengurus pondok dan karyawan. Setiawan berharap kegiatan ini dapat berjalan terus dan menjadi kegiatan rutin setiap tanggal 10 Muharram.

"Kegitan ini untuk menggugah karyawan agar peduli kepada anak yatim," ujarnya. (ana/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO