Bagi 1.000 Paket Lebaran, Khofifah Ajak Tingkatkan Keimanan Warga

Bagi 1.000 Paket Lebaran, Khofifah Ajak Tingkatkan Keimanan Warga Ketua Umum PP Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa memberi sambutan sebelum pembagian paket Lebaran di Kantor PP Muslimat NU di Jl. Pangadegan Timur Raya No. 2, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (25/5). foto-foto: istimewa

(Ketua Umum PP NU, Khofifah Indar Parawansa ketika memberikan bingkisan Lebaran, Sabtu (25/5)

"Mudah-mudahan Allah sehatkan dengan umur panjang, sehat dan manfaat. Yang mau lebaran belum ada baju baru, semoga rizkinya diluaskan. Tapi bukan harus baju baru, tetapi supaya syukur dan nikmat kita bertambah,"ujar Khofifah.

Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara, Siti Aniroh Slamet Effendy menjelaskan, pembagian paket lebaran yang dibagikan merupakan amal zakat Wapres Jusuf Kalla untuk kali ketujuh. PP NU menyalurkannya kepada para kaum duafa, fakir miskin, yatim piatu, serta para disabilitas.

"Kita menyebarkannya di seluruh Indonesia. Karena tujuan kami sebagai lanjutan layanan muslimat," terang dia.

Selain dari Wapres Jusuf Kalla, Ketua IV Bidang Ekonomi PP NU ini menyampaikan, bahwa amal zakat yang dihimpunnya juga berasal dari CSR BUMN/perusahaan. Dari total yang dibagikan tahun ini sebanyak 7.500 paket. Jumlah tersebut terdiri dari 4.000 paket dari Wapres Jusuf Kalla dan 3.500 paket CSR BUMN/perusahaan.

"Alhamdullilah bisa terlaksana. Kami berharap semoga acara seperti ini terus berjalan serta terlebih banyak sasarannya. Selain itu juga banyak perusahaan yang ikut peduli," harapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO