Qualcomm segera Rilis Snapdragon 690, Ponsel 5G dengan Kamera 192MP

Qualcomm segera Rilis Snapdragon 690, Ponsel 5G dengan Kamera 192MP Tampilan qualcomm. foto: https://venturebeat.com/

BANGSAONLINE.com - Memenuhi janjinya untuk menghadirkan teknologi seluler 5G terbaru pada tahun 2020, hari ini, Rabu (17/6/2020) Qualcomm mengumumkan hadirnya Snapdragon 690 - platform seluler yang lebih terjangkau dengan konektivitas 5G global terintegrasi, ditambah berbagai fitur lebih tinggi.

Di antaranya kamera 192 megapiksel dan video HDR 4K 30 FPS, termasuk peningkatan chip AI yang diperlukan untuk memproses foto dan video berkecepatan bit tinggi ini.

Snapdragon 690 melanjutkan evolusi 5G dari fitur langka, ultra-premium untuk smartphone modern. Ini sudah berproses sejak Qualcomm merilis modem premium pada Snapdragon X50, dan dilanjutkan pada X55-nya.

Snapdragon 690 menggabungkan modem baru, X51, yang menjanjikan band 5G global dan dukungan multi-SIM global, terutama mampu terhubung ke jaringan sub-6GHz 5G.

Untuk pemasaran, ditargetkan pasar non-A.S.

Qualcomm mengatakan bahwa Snapdragon 690 akan memungkinkan smartphone 5G dengan harga terjangkau bagi lebih dari 2 miliar pengguna di seluruh dunia.

Sumber: https://venturebeat.com/

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO