Di Kampung Tangguh, Pasien Sembuh Corona Dapat Kejutan saat Kembali ke Rumah

Di Kampung Tangguh, Pasien Sembuh Corona Dapat Kejutan saat Kembali ke Rumah Suasana saat pasien tiba dengan membawa karangan bunga dan kue sebagai ucapan selamat datang.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Bermacam cara dilakukan untuk memberi dukungan moral kepada pasien Covid-19. Di , pasien yang sembuh dari Covid-19 diberi kejutan saat kembali ke rumahnya di Kelurahan Klampok, .

Pantauan di lapangan, pasien tiba dengan diantar mobil ambulans. Begitu turun dari mobil, tampak dua orang Polwan dari Polres Blitar Kota membawa karangan bunga dan kue sebagai ucapan selamat datang.

Kapolres Blitar Kota, AKBP Leonard M. Sinambela mengatakan, di Kelurahan Klampok sudah dibentuk Kampung Tangguh Semeru. Dari sisi sosial dan kemanusiaan ada keresahan dan kekhawatiran karena ada warga yang positif. Oleh karena itu, setelah pasien dinyatakan sembuh dan kembali ke rumah, Polri, TNI, bersama pengurus Kampung Tangguh Semeru membuat sambutan. Tujuannya untuk memberi motivasi kepada pasien, serta menunjukkan kepada warga bahwa tidak perlu khawatir berlebih apabila warga yang sempat terkonfirmasi positif Covid-19 sembuh dan kembali ke rumah.

"Warga tidak perlu khawatir berlebih jika pasien positif dinyatakan sembuh. Karena mereka ini sudah dapat penanganan medis, dan ini bukan aib, semua bisa mengalami. Jadi masyarakat harus ikut memberi motivasi dan menerima kembali," ujar Leonard, Selasa (23/6/2020).

Warga Kelurahan Klampok yang dinyatakan sembuh tersebut merupakan seorang wanita berusia 54 tahun. Dia terkonfirmasi positif tertular dari suaminya yang saat ini masih menjalani perawatan di RSUD Mardi Waluyo .

Sementara itu, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 , M. Muchlis mengatakan bahwa pada swab test follow up pertama hasilnya menunjukkan pasien telah negatif Covid-19, sehingga diperbolehkan pulang ke rumah.

"Hasil swab test-nya keluar pada Senin 22 Juni 2020 kemarin," kata Muchlis. (ina/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO