Lewati Jalan Becek dan Berlumpur, Bupati Pamekasan Bantu Korban Bencana Angin Kencang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Lewati Jalan Becek dan Berlumpur, Bupati Pamekasan Bantu Korban Bencana Angin Kencang

Editor: Rohman
Wartawan: Dimas M S
Senin, 03 Oktober 2022 23:28 WIB

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, saat memberi bantuan untuk korban bencana angin kencang di Kecamatan Pegantenan dan Pakong.

Saat itu, korban bencana angin kencang mendapatkan uang pribadi dari pimpinan daerah yang mengharuskan seluruh ASN di Bumi Gerbang Salam untuk melayani masyarakat dengan baik. Seperti warga Desa Lebbek, Kecamatan Pakong, Mohammad Sahi.

Ia merupakan korban bencana angin kencang yang rumahnya mengalami rusak parah di bagian atap depan dan dalam rumah. Bahkan, kondisi rumah korban ini tergolong kurang layak.

"Tolong dibelikan asbes ya pak, jangan dibelikan yang lain," pinta bupati kepadanya.

Sahi yang terkejut dan sangat senang rumahnya didatangi bupati langsung mengucapkan terima kasih atas bantuan dan telah mampir ke kediamannya.

"Terima kasih bapak bupati, terima kasih. Semoga Allah memberikan balasan yang setimpal," tuturnya sembari menahan isak tangis bahagia.

Tamam juga mengunjungi korban di Desa Bulangan Haji sekaligus berdiskusi dengan pihak Puskesmas setempat untuk pembangunan gedung yang baru. Kemudian di Desa Tlagah Kecamatan Pegantenan, lalu memberi bantuan kepada korban di Desa Bicorong, Bandungan, dan di Desa Lebbek, Kecamatan Pakong. (dim/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video