5 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Piala Dunia, Ada Pemain Barca dan Madrid | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

5 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Piala Dunia, Ada Pemain Barca dan Madrid

Editor: sigit
Sabtu, 29 Oktober 2022 20:00 WIB

Samuel Eto'o masuk dalam daftar pemain termuda sepanjang sejarah Piala Dunia (foto: instagram samueletoo)

Di urutan ketiga ada mantan striker timnas Nigeria yang masuk dalam daftar pemain termuda saat usianya 17 tahun, 100 hari, ketika Nigeria melawan Inggris pada 2002.

Nigeria harus pulang lebih awal di Jepang dan Korea Selatan karena tereliminasi pada babak penyisihan grup. Mereka kalah dua kali pada dua pertandingan awal saat menghadapi Swedia dan Argentina.

Namun, saat pertandingan melawan The Three Lions, Nigeria menciptakan sejarah. Mereka memainkan seorang pemain kelahiran 3 Maret 1985, Femi Opabunmi.

Keahlian Opabunmi dalam mengolah bola memang layak masuk tim senior. Bahkan banyak klub-klub besar mengincarnya. Penyakit mata glaukoma membuat dia terpaksa pensiun dari sepak bola karena buta di satu mata.

4. Salomon Olembe

Pertandingan Kamerun menghadapi Austria di 1998 akan selalu diingat Salomon Olembe, saat itu namanya masuk daftar pemain termuda saat usianya 17 tahun, 184 hari.

Sayangnya, ketika itu timnya ditahan imbang 1-1 melawan Austria pada laga babak penyisihan grup.

Saat berumur 16 tahun dia juga jadi pemain termuda Les Lions Indomptables julukan timnas Kamerun ketika beruji coba melawan Inggris di Wembley.

Dia memiliki karir yang cemerlang bersama Nantes pada Ligue 1. Pemain kelahiran 8 Desember 1980 itu memiliki kemampuan yang makin berkembang hingga 1998 berlangsung.

5. Pele

Pele berada di urutan terakhir dalam daftar lima pemain termuda dalam sejarah . Bukan hanya sebagai pemain belia, dia juga mencatat sejarah dengan meraih trofi pertama untuk Brasil.

Pemain yang saat usia 17 tahun, 234 hari itu menjalani debut saat melawan Uni Soviet pada babak penyisihan grup dan memberikan satu assist. Pele kemudian menjadi pencetak gol termuda dalam sejarah gelaran saat perempat final dan membawa Tim Samba menang 1-0 atas Wales.

Pada semifinal, pesepakbola kelahiran 23 Oktober 1940 bahkan mencetak hattrick saat menghadapi Prancis. Di final, Swedia harus merasakan dua gol pemain bernama lengkap Edson Arantes Do Nascimento hingga Brasil meraih gelar pertama usai menang 5-2 atas tuan rumah. (git)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video