Terkait Munculnya Puluhan Buaya, DPU Sidoarjo: Itu Buaya Jadi-jadian | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Terkait Munculnya Puluhan Buaya, DPU Sidoarjo: Itu Buaya Jadi-jadian

Senin, 25 Mei 2015 20:44 WIB

Salah satu buaya yang muncul kepermukaan untuk berjemur. (foto: agus hp/BANGSAONLINE)

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Puluhan yang keluar dari air untuk berjemur di bantaran sungai Porong yang merupakan aliran Kali Brantas dinilai oleh Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Pengairan Sidoarjo hanya jadi-jadian. Alasannya, tidak pernah ada yang muncul di aliran sungai Brantas yang kewenangan pengawasannya di PJT (Perum Jasa Tirta) Jawa Timur itu.

"Setahu saya, tidak pernah (ada muncul) kalau di sungai Brantas yang ada di Desa Tambak Rejo Kecamatan Krembung itu," ujar Humas DPU Pengairan Kabupaten Sidoarjo, Agus Hidayat saat dihubungi BANGSAONLINE.com, Senin (25/05).

Jika hilir sungai Brantas, tepatnya di Desa Tlocor Kecamatan Jabon yang merupakan pertemuan antara sungai Porong dengan laut, lanjut Agus Hidayat, kemungkinan masih ada. "Informasinya kalau disana (Desa Tlocor) kemungkinan ada muara," terangnya.

Jika dilihat dari foto yang beredar, sambung Agus, munculnya di daratan yang berwarna putih, kemungkinan jadi-jadian. "Sebab sepengetahuan saya, berwana putih itu jarang ditemui. Yang sering dilihat orang itu yang berwarna hitam kecoklat-coklatan," cetus Kabid OP DPU Pengairan Kabupaten Sidoarjo itu.

1 2

 

 Tag:   buaya

Berita Terkait

Bangsaonline Video