9.300 Pekerja Rentan Kota Kediri Dapat Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

9.300 Pekerja Rentan Kota Kediri Dapat Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 13 Oktober 2023 14:46 WIB

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat menyerahkan klaim jaminan kematian dari RT yang meninggal kepada ahli waris. Foto: Ist.

Wakil Kepala Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jatim Arie Fianto mengapresiasi langkah Wali untuk memberikan proteksi bagi para pekerja rentan. Di mana hal itu belum banyak dilakukan oleh pemerintah daerah lain.

"Kita beri apresiasi untuk Bapak Wali yang telah selangkah lebih cepat dalam memberikan proteksi kepada warganya," ujar Arie.

Dalam kegiatan ini, Wali juga menyerahkan klaim jaminan kematian dari RT yang meninggal. Klaim jaminan kematian diserahkan kepada ahli waris.

Selain itu Wali juga menempel stiker di rumah warga yang didaftarkan dalam BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja rentan. (uji/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video