Demi Layani Pelanggan, Pria Tanpa Identitas Tewas Ditabrak Kereta Api | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Demi Layani Pelanggan, Pria Tanpa Identitas Tewas Ditabrak Kereta Api

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Supardi
Sabtu, 28 Oktober 2023 09:45 WIB

Korban saat dilakukan evakuasi ke RSUD Kota Pasuruan. Foto: ARDIANZAH/ BANGSAONLINE.com

Komandan Polsuska Wilayah Barat, Hariady Eko Prasetyo, membenarkan kejadian itu. Korban meninggal karena lalai dan tidak menghiraukan jika kereta api sudah dekat. Usai kejadian, pihak PT KAI membawa korban ke rumah sakit.

"Jenazah korban kami bawa ke rumah sakit dan langsung dievakuasi oleh pihak RSUD Sudarsono Kota Pasuruan," kata Haryadi.

Akibat kejadian tersebut, korban terseret kurang lebih 50 meter. Sedangkan sepeda motor yang dikendarai korban terseret kurang lebih 1,5 meter dari TKP.

PT KAI mengimbau masyarakat, khususnya pengendara jalan agar berhati-hati saat melintasi rel kereta api. Terutama yang tidak ada pembatas atau palang pintu, agar kejadian yang sama tidak terulang dan menimbulkan korban jiwa. (ard/par/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video