5 Peralatan yang Wajib Dimiliki Pendaki Gunung | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

6 Peralatan yang Wajib Dimiliki Pendaki Gunung

Editor: M. Sulthon Neagara
Jumat, 02 Februari 2024 01:22 WIB

Kondisi tanah yang kurang datar dan dingin dapat diminimalisir oleh matras sehingga kualitas tidur tetap terjaga. Harga matras juga sangat terjangkau dan banyak tersedia di toko outdoor.

4. Sleeping bag

Sleeping bag atau kantong tidur juga menjadi salah satu alat yang harus dimiliki para pendaki. Fungsi dari benda ini sama dengan matras, yakni untuk menghangatkan dan menjaga kualitas tidur.

Tidur dalam kondisi kedinginan membuat kita kurang pulas sehingga berpengaruh terhadap tenaga ketika melanjutkan pendakian.

Dampak terburuk jika tak membawa sleeping bag adalah rawan terkena hipotermia karena cuaca yang sangat dingin.

5. Sepatu

Sangat tidak disarankan hiking menggunakan sepatu sneaker. Sepatu yang safety saat melakukan pendakian hanyalah sepatu gunung.

Walaupun secara dimensi tampak lebih besar dari sepatu sneaker, namun sepatu gunung cukup ringan dan kokoh sehingga memudahkan para pendaki saat hiking. Pull sepatu hiking telah didesain untuk medan gunung yang bebatuan, licin, dan berpasir.

6. Tas Carrier

Tas carrier adalah alat terakhir yang harus kita miliki. Sebab, alat inilah yang membawa semua barang kita selama di gunung.

Kelebihan menggunakan tas carrier selain kapasitasnya yang besar, tas ini telah didesain sesuai dengan bentuk punggung sehingga nyaman saat perjalanan hiking.

Terkait pemilihan kapasitas dan bentuk carrier, teman-teman bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan dan selera masing-masing.

Demikian peralatan gunung yang wajib dimiliki oleh pendaki pemula menurut versi kami. Ada beberapa alat yang tidak kami sebutkan di atas seperti tenda, tracking pole, water blader, dan sebagainya.

Mengapa? Sekali lagi mengingat barang outdoor sangat banyak dan tidak murah, maka kami berikan saran alat yang seharusnya dimiliki di awal. Stay safe dan bawa turun sampahmu. (msn)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video