Potong Rambut Gratis di Masjid Al-Akbar, Pj Gubernur Jatim: Sambut Ramadan dengan Klimis dan Necis | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Potong Rambut Gratis di Masjid Al-Akbar, Pj Gubernur Jatim: Sambut Ramadan dengan Klimis dan Necis

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Senin, 11 Maret 2024 21:39 WIB

Pj Gubernur Jatim, Adhy Karyono, ikut serta menyemarakkan potong rambut gratis di Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya.

“Ini sangat membantu bagi masyarakat yang kurang mampu. Karena di sini penata rambutnya profesional. Harapannya karena kita punya banyak penerima manfaat dan panti-panti sosial, mungkin bisa ikut safari Ramadan di sana,” paparnya.

Sementara itu, Ketua Badan Pelaksana Pengelola Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya KH. M. Sudjak mengatakan acara ini adalah acara luar biasa. Sebab, jarang terdengar acara cukur rambut massal dan gratis.

“Mudah-mudahan acara ini pertama digelar dan terus berkelanjutan. Saya sebagai keluarga MAS sangat terbuka jika memang dari Ngasal ingin melakukan kajian di MAS. Mudah-mudahan acara ini dibarokahi Allah SWT,” katanya.

Sebelumnya, Ketua Ngasal, Hendy Prayitno, menyampaikan tujuan acara ini adalah untuk menyambut Bulan Suci Ramadan dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat.

“Karena biasanya hair dresser identik dengan kehidupan glamour. Tapi di komunitas ini kami berprinsip untuk bahagia dunia dan akhirat. Semoga amal ibadah kita semuanya diterima Allah SWT,” ucapnya.

“Pak Gubernur barangkali ingin mengajak kami menjadi bagian dari bakti sosial potong rambut dimanapun, kami siap dan tulus ikhlas melakukannya Lillahi Ta'ala,” imbuhnya.

Salah satu peserta potong rambut gratis, Andis Rizki Pahlevi asal Surabaya mengatakan bahwa ia sangat puas dan merasa senang dengan adanya acara ini.

“Tentu ini sangat membahagiakan bagi semua orang. Karena seluruh penata rambutnya profesional. Mudah-mudahan bisa berkelanjutan untuk acara ini,” pungkasnya.

Dalam acara ini, Pj. Gubernur Adhy turut menyetahkan sertifikat dari Masjid Al-Akbar kepada Ngasal (Ngaji Komunitas Salon). (dev/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video