BPBD Sumenep Mulai Distribusikan Air Bersih untuk Atasi Kekeringan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

BPBD Sumenep Mulai Distribusikan Air Bersih untuk Atasi Kekeringan

Kamis, 13 Agustus 2015 15:13 WIB

BPBD Sumenep saat menyalurkan air bersih di desa Batang-batang Daya kec Batang-batang. (faisal/BANGSAONLINE)

SUMENEP, BANGSAONLINE.com – Untuk mengatasi kekeringan yang sudah mulai terjadi di beberapa Kecamatan di Sumenep, BPBD mulai melakukan beberapa antisipasi, salah satunya adalah dengan menyalurkan air bersih seperti di Desa Batang-batang Daya kecamatan Batang-batang, Kamis (13/8).

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumenep, Saiful Arifin mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan BPBD Provinsi untuk memberikan bantuan air bersih seperti yang dilakukan di Batang-batang Daya, kec. Batang-batang, Desa Bulle’en Kecamatan Batu Putih, Desa Rubaru kec. Ambunten, dan Desa Pasongsongan kec. Pasongsongan.

Saiful mengatakan jika pihaknya juga bekerja sama lintas instansi, yakni dengan Kantor Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan PU Cipta Karya. “ESDM Sumenep sudah melakukan survei di tujuh titik rawan kekeringan untuk dilakukan pengeboran sumur,” ujar Saiful.

1 2

 

 Tag:   Pemkab Sumenep

Berita Terkait

Bangsaonline Video