Teknik Menyalakan Api Tanpa Korek, Cara yang Harus Dipelajari Pendaki Pemula | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Teknik Menyalakan Api Tanpa Korek, Cara yang Harus Dipelajari Pendaki Pemula

Editor: M. Sulthon Neagara
Kamis, 13 Juni 2024 08:28 WIB

Ilustrasi.

Teknik kedua kalian bisa menggunakan media air untuk menghasilkan api. Prinsip dasarnya sama seperti penggunaan kaca pembesar, yaitu tempatkan air di botol atau bisa juga tempatkan air di plastik. Kemudian manfaatkan pantulan dari sinar matahari untuk menghasilkan api seperti teknik kaca pembesar.

Teknik Hand Drill

Hand drill merupakan teknik yang sudah dilakukan oleh orang zaman dahulu untuk menghasilkan api. Dengan memanfaatkan gaya gesek dari kayu akan menghasilkan bara api.

Teknik hand drill ini dilakukan dengan memutar sebatang kayu di atas papan kayu. Hasil dari energi kinetik akan berubah menjadi energi panas pada dua permukaan kayu tersebut.

Agar cara ini berhasil, jangan lupa untuk menyiapkan segenggam daun kering agar bara api yang dihasilkan dari teknik hand drill bisa membakar daun kering yang telah disediakan.

Dalam penggunaan teknik ini tidak diperlukan cahaya matahari seperti penggunaan kaca pembesar, namun diperlukan kesabaran yang ekstra hingga kayu menghasilkan bara api.

Ketiga cara di atas adalah cara yang bisa kita lakukan ketika kondisi darurat di gunung dengan memanfaatkan benda di sekitar.

Namun yang lebih penting dari itu adalah, memastikan bahwa semua peralatan kita benar-benar berfungsi dan tidak ada yang tertinggal untuk mengantisipasi kondisi darurat dan hal-hal yang tidak diinginkan.

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video