Tour Eropa, Wayang Potehi Jombang Bawakan Lagu Yalal Wathon | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tour Eropa, Wayang Potehi Jombang Bawakan Lagu Yalal Wathon

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Aan Amrulloh
Selasa, 09 Juli 2024 18:08 WIB

Toni Harsono dan Mundjidah Wahab saat diwawancarai wartawan. Foto: AAN AMRULLOH/BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Wayang Potehi Klenteng Gudo yang merupakan budaya warga Tionghoa ini usai melaksanakan Tour De Eropa. Agenda tersebut untuk memenuhi undangan dari Universitas Napoli, Italia, dan Unesco di Prancis.

Selama 13 hari akhir bulan Mei hingga pertengahan Juni 2024, paguyuban wayang potehi di Eropa mementaskan identitas Kota Santri, yakni menyajikan lagu Yalal Wathon yang didentik dengan Kabupaten Jombang tempat pendiri Nahdlatul Ulama ().

Salah satu pegiat wayang potehi klenteng Gudo, Toni Harsono, menyebut perpaduan kombinasi musik budaya tionghoa dengan lagu Yalal Wathon ciptaan KH Wahab Hasbullah ini juga mencerminkan identitas Kabupaten Jombang di kancah dunia.

"Yalal wathon memang sering kami bawakan, identik dengan dan Jombang, sehingga pembukaan pementasan potehi dan kirab kami mainkan, itu sebagai penyemangat bahkan harus dibawakan ketika di klenteng," ujarnya saat syukuran hasil lawatan pementasan Wayang Potehi Gudo tour de eropa, Selasa (9/7/2024).

Ia menjelaskan, saat pementasan ke Italia dan Perancis dilakukan dengan menggunakan dana para donatur. Menurutnya, segala persiapan dilakukan agar wayang potehi asal Jombang ini dapat dikenal oleh warga dunia.

"Jadi persiapan logistik dan pendanaan kami siapkan, kami iuran juga para donatur pengusaha, karena kami bangga membawa wayang potehi dikenal dunia," katanya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video