Jaga Ketersediaan Air, JITUT di Desa Pandu Gresik Direvitalisasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jaga Ketersediaan Air, JITUT di Desa Pandu Gresik Direvitalisasi

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Syuhud
Senin, 15 Juli 2024 19:08 WIB

Kepala Desa Pandu, Agus Winarno, saat mengecek revitalisasi JITUT. Foto: Ist

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Pandu, Kecamatan Cerme, Gresik, merevitalisasi JITUT atau jaringan irigasi tingkat usaha tani untuk kebutuhan air di sektor pertanian. Langkah tersebut dilakukan demi menjaga ketersediaan air untuk irigasi.

"Pemdes Pandu telah melakukan revitalisasi saluran air yang telah ada sejak 1990-an untuk menjaga ketersediaan air untuk irigasi pertanian. Alhamdulillah, pembangunan saluran irigasi tahun ini sudah rampung," kata Kepala Desa Pandu, Agus Winarno, Senin (15/7/2024).

Ia menyebut, pembangunan saluran irigasi agar sesuai spesifikasi. Pihaknya bakal terus melakukan pengawasan hingga pekerjaan selesai dilakukan.

"Pembangunan saluran irigasi dilakukan secara bertahap. Tahun 2023 telah dibangun 60 meter. Selanjutnya, tahun ini dilanjutkan pembangunan dengan panjang 80 meter. Sehingga, total saluran irigasi ini sepanjang 900 meter. Secara bertahap akan kami selesaikan," paparnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video