Hari Batik Nasional 2024: Khofifah Ajak Masyarakat Bangga Berbatik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hari Batik Nasional 2024: Khofifah Ajak Masyarakat Bangga Berbatik

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Rabu, 02 Oktober 2024 10:29 WIB

Khofifah Indar Parawansa menilik motif batik.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com Indar Parawansa mengajak masyarakat bangga berbatik. Hal tersebut disampaikan dalam rangka peringatan Hari Batik Nasional 2024 bertajuk 'Bangga Berbatik'

mengatakan, peringatan Hari Batik Nasional dibuat untuk menunjukkan penghargaan sekaligus kebanggaan terhadap kekayaan budaya batik yang ada di Indonesia.

"Batik adalah salah satu warisan budaya berharga yang dimiliki oleh Indonesia yang penuh akan keberagaman. Ayo bangga berbatik," tuturnya.

Selaras dengan tema Hari Batik Nasional 2024, ia menyebut batik sebagai warisan budaya yang sangat membanggakan akan keberagamannya, harus dirawat dan dipromosikan oleh masyarakat Indonesia.

"Sebagai salah satu warisan budaya yang dimiliki oleh Indonesia, sudah seharusnya kita ikut serta dalam upaya melestarikannya," ucapnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video