Roadshow Polda Jatim Ajak Insan Media se-Madura Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Roadshow Polda Jatim Ajak Insan Media se-Madura Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024

Editor: Novandryo W S
Wartawan: Dimas M S
Rabu, 02 Oktober 2024 18:23 WIB

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto

Kabidhumas mengingatkan, potensi kerawanan selama tahapan Pilkada. Tidak menutup kemungkinan dapat terjadi gangguan kamtibmas mulai dari masa kampanye hingga perhitungan suara.

Ia berharap media juga berperan dalam mewujudkan kondusifitas kamtibmas dengan melakukan pemberitaan yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

Apalagi di situasi saat ini, lanjut Kombes Dirmanto, peran media sangat vital untuk menjaga demokrasi dan menyebarkan rasa aman pada masyarakat selama tahapan Pilkada.

"Oleh karena itu, kami mengajak seluruh pihak termasuk awak media untuk bersama – sama menjaga situasi tetap kondusif," ujar Kombes Dirmanto.

“Harapan kami rekan – rekan media dapat menjadi cooling system sehingga Jawa Timur tetap sejuk, damai dan kondusif,”pungkasnya.

Acara ini diakhiri dengan pembacaan deklarasi dan penandatanganan kesepakatan antara pihak kepolisian dan perwakilan media, yang menjadi wujud nyata sinergi antara Polri dan media dalam mengawal agar berlangsung aman dan damai.

Selain itu juga dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur, Dr.Eko Pamuji, Sekjen Pusat Jaringan Siber dan perwakilan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur, Divisi Perencanaan dan Logistik dan Pengawasan, Miftahur Razzaq. (dim/van)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video