Pj Wali Kota Kediri Tinjau Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah di 2 Kelurahan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pj Wali Kota Kediri Tinjau Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah di 2 Kelurahan

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muji Harjita
Selasa, 08 Oktober 2024 13:42 WIB

Pj Wali Kota Kediri, Zanariah, saat meninjau penyaluran bantuan pangan cadangan beras pemerintah di salah satu Kelurahan. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pj Wali Kota Kediri, Zanariah, meninjau penyaluran bantuan pangan cadangan beras pemerintah di Kelurahan Pojok dan Kelurahan Ngampel, Selasa (8/10/1024). Penerima di Kelurahan Pojok sejumlah 1.371 keluarga penerima manfaat (), dan Kelurahan Ngampel 600 .

"Mulai hari ini dilaksanakan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah tahap 3 alokasi bulan Oktober 2024. Setiap menerima beras 10 kilogram. Kami ucapkan terima kasih kepada Badan Pangan Nasional dan Kantor Pos atas kolaborasi yang terjalin," kata Zanariah.

Ia berharap, bantuan yang diberikan ini dapat membantu masyarakat, mencukupi kebutuhan pangan. Disebutkan olehnya, bantuan ini juga sebagai upaya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan, menangani kerawanan pangan, menanggulangi kekurangan pangan dan gizi, menurunkan stunting, serta mengendalikan gejolak harga pangan.

"Semoga ini bermanfaat meringankan beban masyarakat. Pesannya beras ini dimanfaatkan dengan baik. Jangan dijual," ucapnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video