Hadiri HPN di Gresik, ​Gus Ipul Yakin Wartawan akan Terus Berperan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hadiri HPN di Gresik, ​Gus Ipul Yakin Wartawan akan Terus Berperan

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: -
Jumat, 09 Februari 2018 23:24 WIB

Ditemani Wabup Gresik Moh Qosim, Gus Ipul foto bersama teman-teman Komunitas Wartawan Gresik (KWG), Jumat (9/2).

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf meyakini wartawan dan pers nasional akan tetap memainkan peran penting dalam banyak sisi kehidupan. Oleh sebab itu, wartawan diharap mampu menjadi ujung tombak dalam mendidik masyarakat.

Harapan itu disampaikan Saifullah Yusuf alias saat menyampaikan sambutan pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) bersama Komunitas Wartawan Gresik (KWG) di Gresik, Jumat (9/2). Hadir pada acara ini, antara lain Wabup Gresik Moh Qosim.

Dikatakan , perkembangan teknologi informasi sudah demikian pesat sehingga membawa banyak konsekuensi. Salah satunya, ujar , setiap kejadian bisa setiap saat dan dalam waktu cepat sampai ke masyarakat tanpa bisa dibendung.

Kehidupan modern saat ini, katanya, oleh beberapa orang secara sepihak diterjemahkan secara permisif. Segala sesuatu, lanjut , bisa diproduksi lalu dinikmati dengan cepat. Beberapa hal, katanya, malah sudah tersaji di hadapan masyarakat secara instan.

Sering, kata , faktor kecepatan menyebabkan diabaikannya aspek akurasi dan asas kebenaran. Berita yang tidak akurat, lanjut cagub Jatim pasangan Puti Guntur Soekarno ini, akan memberi dampak negatif masyarakat dalam mempersepsi dan menyikapi suatu persoalan.

Untuk mengantisipasi hal ini, berharap, agar para wartawan bisa tetap teguh memegang kode etik jurnalistik dalam menunaikan tugas. 

1 2

 

 Tag:   Gus Ipul

Berita Terkait

Bangsaonline Video