Ruang Kerja Kepala Kanwil Kemenag Jatim juga Disegel KPK | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ruang Kerja Kepala Kanwil Kemenag Jatim juga Disegel KPK

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Catur Andy
Sabtu, 16 Maret 2019 18:34 WIB

Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur di Jl. Juanda, Sidoarjo.

Meski demikian, berkaitan dengan hal-hal yang menyangkut pelayanan masyarakat, pihaknya menegaskan akan tetap berjalan sebagaimana mestinya. "Pelayanan sudah tersistem. Kejadian ini tidak akan mengganggu pelayanan ke depannya," terangnya. 

Diberitakan sebelumnya, KPK menangkap tangan Ketua Umum PPP Romahurmuzy di kawasan Surabaya, Jumat (15/3) kemarin. Romy ditangkap bersama sejumlah pejabat Kemenag, salah satunya Harris Hasanuddin dan Kepala Kemenag Kabupaten Gresik, Muwaffaq Wirahadi. 

Penangkapan Romy berkaitan dengan dugaan jual beli jabatan. Dalam hal ini, Romy diduga turut serta (cawe-cawe) dalam pergantian jabatan di lingkungan Kementerian Agama, baik di daerah maupun di Pusat. 

Usai ditangkap, Romy dan pejabat lainnya dibawa ke Mapolda Jatim untuk dilakukan pemeriksaan sementara, kemudian langsung diterbangkan ke kantor KPK Jakarta melalui Terminal Bandara Internasional Juanda Surabaya. (cat/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video