Kades Terpilih Diharapkan Bisa Bawa Perubahan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kades Terpilih Diharapkan Bisa Bawa Perubahan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Selasa, 30 Juli 2019 12:42 WIB

Fandi Ahmad Yani

"Kita semua berharap Pilkades dapat melahirkan para pemimpin yang dapat menjadi lokomotif kemajuan desa," harap kandidat kuat Ketua DPRD Gresik periode 2019-2024 ini.

"Saya berharap jangan sampai semangat membangun desa hanya pas Pilkades saja. Masyarakat secara proaktif dan sinergis harus terlibat mulai dari perencanaan sampai eksekusi kebijakan pembangunan desa," harap politikus muda PKB yang karib disapa Gus Yani ini.

"Masyarakat jangan sampai terjebak pada fanatisme pilihan, dan justru lupa dengan tujuan dari Pilkades itu sendiri, yakni membangun desa. Siapa pun yang terpilih, dialah kepala desa untuk semua masyarakat. Sehingga akan terbangun energi kebersamaan. Kalau desa dipimpin oleh orang yang dermawan, maka seluruh dakwah agama jalan, pendidikan jalan, program masyarakat yang bermanfaat juga jalan. Wes pilihen seng loman (sudah pilih yang dermawan)," pungkas menantu Pengasuh Ponpes Bumi Shalawat Tulangan, Sidoarjo, KH Agus Ali Masyhuri ini. (hud/rev)

 

 Tag:   Pilkades gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video