Gandeng Dinkes, KONI Pamekasan Rapid Test para Atlet Persiapan Porprov | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gandeng Dinkes, KONI Pamekasan Rapid Test para Atlet Persiapan Porprov

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yeyen
Rabu, 08 Juli 2020 18:43 WIB

Para atlet, pelatih, dan pengurus KONI Kabupaten Pamekasan mengikuti rapid test di gedung Muhammadiyah Pamekasan.

"Kami sangat apresiasi karena inisiatif ini datang dari pengurus KONI. Kami hanya berusaha untuk memfasilitasi pemeriksaan pada atlet-atlet dan pelatih, sehingga diharapkan atlet-atlet yang mau berlomba ini dalam keadaan sehat," katanya.

Terpisah, Ketua KONI Lukman el-Hakim berharap semua atlet dalam kondisi sehat, sehingga dapat mempersiapkan diri dengan maksimal dalam menghadapi Porprov 2022.

Sedangkan Wahyudi, Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten , menyambut baik rapid test ini. Menurutnya, rapid test sangat penting bagi para atlet yang beraktivitas tinggi dan sering berinteraksi dengan pelatih maupun atlet lain.

"Alhamdulillah, atlet dan pelatih dari cabor panjat tebing dalam rapid test semuanya nonreaktif dan selalu ditekankan untuk selalu mematuhi dan disiplin protokol kesehatan Covid-19," ujarnya. (yen/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video