Produk UMKM dan IKM Sumenep Mulai Tembus Toko Swalayan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Produk UMKM dan IKM Sumenep Mulai Tembus Toko Swalayan

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Alan Sahlan
Rabu, 28 April 2021 20:38 WIB

Produk UMKM dan IKM Sumenep mulai masuk toko modern. (foto: ist)

"Diharapkan, dan pelaku UMKM bisa bekerja sama dan saling mendukung untuk pemasarannya, demi mendorong memajukan perekonomian daerah," imbuhnya.

Peluncuran produk UMKM dan IKM di Toko Zainal Arifin dilakukan oleh Bupati Sumenep didampingi Branch Manager Cabang Gresik Veronica Gratiawati dan sejumlah kepala OPD terkait.

Branch Manager Cabang Gresik Veronica Gratiawati mengungkapkan, pemasaran produk UMKM dan IKM sebagai upaya meningkatkan daya saingnya demi membantu perekonomian masyarakat Sumenep.

"Kami terbuka bagi semua UMKM dan IKM untuk memasarkan produknya di sebagai bentuk kepedulian dalam rangka mengembangkan nilai jual untuk meningkatkan perputaran ekonomi masyarakat Sumenep melalui produk lokal," jelasnya.

Saat ini, ada 8 jenis produk UMKM dan IKM yang masuk di dan telah sesuai persyaratan. Di antaranya memiliki sertifikat halal dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), selain kemasan produk bagus dan layak dipasarkan serta lulus uji rasa.

"Sebenarnya ada sembilan UMKM dan IKM yang mengajukan pemasaran produknya di , tetapi kami hanya menerima delapan produk UMKM dan IKM, karena satu UMKM mundur akibat belum siap untuk memproduksi produknya," pungkasnya. (aln/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video