Songsong Idul Fitri 1442 H, Noto Utomo Santuni Ratusan Anak Yatim | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Songsong Idul Fitri 1442 H, Noto Utomo Santuni Ratusan Anak Yatim

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Selasa, 11 Mei 2021 20:27 WIB

Sekretaris DPC PDIP Gresik Noto Utomo bersama anak yatim dan dhuafa di Dusun Pereng Kulon Desa Melirang Kecamatan Bungah usai menyerahkan santunan. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

Noto mengatakan, ada 150 anak yatim dan dhuafa yang kali ini mendapatkan santunan. Santunan itu diberikan untuk meringankan beban mereka di saat menjelang lebaran 1442 H. Terlebih di saat pandemi Covid-19. "Mudah-mudahan bantuan yang kami berikan ini bermanfaat," harap Ketua Fraksi PDIP DPRD Gresik ini.

Noto menambahkan, pemberian santunan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) sebagai bentuk ikhtiar untuk memutus sebaran Covid-19.

 "Mudah-mudahan covid segera sirna. Sehingga, kehidupan masyarakat kembali normal, ekonomi kembali bangkit," pungkasnya. (hud/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video