Bicarakan Permasalahan Surabaya, Dubes Belanda Kunjungi Walikota | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bicarakan Permasalahan Surabaya, Dubes Belanda Kunjungi Walikota

Editor: Revol
Wartawan: Yuli Iksanti
Kamis, 26 Februari 2015 20:02 WIB

Kunjungan Dubes Belanda di Balai Kota. (Yuli Iksanti/BangsaOnline.com)

Saat ini yang menjadi perhatian utama, lanjut Risma, adalah pembangunan transportasi massal berupa trem dan monorel. Dikatakan walikota terbaik ketiga versi world mayor prize (WMP) ini, bahwa pembangunan trem akan dimulai tahun ini.

Menanggapi rencana tersebut, Rob Swartbol menawarkan kerjasama pengadaan rel. Rel ini terbuat dari baja pilihan, ada dua perusahaan di Belanda yang sanggup menjalankan kerjasama ini.

Selain itu, persoalan drainase kota tak luput menjadi pembahasan. ingin menawarkan kerjasama di bidang pengerukan saluran air di Surabaya. Termasuk untuk mengatasi persoalan banjir di Kali Lamong.

“Persoalan banjir masih menjadi persoalan utama kota-kota besar di Indonesia. Termasuk ibukota Jakarta, banjir menjadi PR utama yang harus segera diselesaikan,” tukas Swartbol.

Risma menyambut baik inisiatif pemerintah Belanda tersebut. Namun dia menjelaskan bahwa persoalan Kali Lamong sejatinya bukan merupakan tanggung jawab Kota Surabaya sepenuhnya, melainkan pemerintah pusat.

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video