Tunggu Pengukuran Lahan dari BPN, Progres Penanganan Kali Lamong Masuki Tahap Awal Pembebasan Lahan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tunggu Pengukuran Lahan dari BPN, Progres Penanganan Kali Lamong Masuki Tahap Awal Pembebasan Lahan

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Selasa, 15 Juni 2021 11:13 WIB

Gambar lokasi Kali Lamong di Desa Putatlor, Kecamatan Menganti yang akan dilakukan penanggulan. (foto: ist)

"Setelah itu, tim BPN akan melakukan pengukuran kemudian baru dilakukan pembayaran lahan warga yang terkena proyek," terang Rudi.

Rudi menambahkan, setelah pembayaran lahan yang dibebaskan beres, Balai Besar Wilayah Solo () kemudian akan melakukan proyek penanggulan di lahan yang telah dibebaskan. Tahun ini, ada alokasi anggaran Rp 98 miliar dari APBN 2021 untuk proyek penanganan tahap awal.

Sementara untuk penanganan agar tak kembali meluap, pembangunan tanggul dan normalisasi yang membentang di wilayah Kabupaten Gresik sepanjang 62 kilometer (km) membutuhkan lahan sekitar 282 hektare.

"Pembebasan lahan seluas itu dibutuhkan anggaran sekira Rp 800 miliar," pungkasnya. (hud/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video