Sempat Tertunda, Pilkades Probolinggo Bakal Digelar Serentak Akhir Tahun 2021 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sempat Tertunda, Pilkades Probolinggo Bakal Digelar Serentak Akhir Tahun 2021

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Andi Sirajuddin
Minggu, 20 Juni 2021 14:34 WIB

Bupati Probolinggo Hj. P. Tantriana Sari, S.E. (foto: ist)

"Pilkades tahap kedua akan dilaksanakan di 252 desa. Kita sudah berkoordinasi dengan semua pihak yang Insya Allah semua tahap itu dimulai pada bulan September 2021. Dengan target dan cita-cita di 27 Desember kita akan melaksanakan pemungutan suara," jelasnya.

Bupati Tantri mempersilakan untuk masyarakat Kabupaten Probolinggo yang berkeinginan dan punya cita-cita untuk memajukan wilayahnya dan membangun desanya agar mempersiapkan diri mendaftar di pilkades tersebut.

"Monggo mempersiapkan diri untuk melalui seluruh tahapan yang Insya Allah telah dipersiapkan dengan baik oleh seluruh panitia, baik kabupaten, kecamatan, maupun desa," pungkasnya. (ndi/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video