Kawal Pilkada 2024, Bupati Blitar Minta PPK Jujur dan Profesional

Kawal Pilkada 2024, Bupati Blitar Minta PPK Jujur dan Profesional

BLITAR, BANGSAONLINE.com -  memberikan pesan pada anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada 2024. Bupati minta agar PPK bekerja jujur dan profesional dalam menjalankan tugasnya.

Hal itu disampaikan saat menghadiri pelantikan PPK yang akan bertugas pada pilkada 2024 nanti. Pelantikan digelar di salah satu hotel di Kabupaten Blitar, Kamis (16/5/2024).

"Saya berharap kalian dapat melaksanakan tugas dengan amanah dan memastikan jalannya Pilkada 2024 yang jujur, adil, aman, dan kondusif," ujar wanita yang akrab disapa Mak Rini tersebut.

Menurut Mak Rini, peran PPK dalam penyelenggaraan pilkada tahun ini tidaklah jauh berbeda dengan saat pemilu 2024. Dalam konteks tersebut, ia menekankan pentingnya menjalankan tugas dengan tanggung jawab, profesionalisme, dan tingkat dedikasi yang tinggi.

"Tetap laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, dan dedikasi yang tinggi," tambahnya.

Mak Rini juga mengingatkan pentingnya menjaga netralitas dan objektivitas bagi setiap anggota PPK dalam setiap tahapan penyelenggaraan pilkada.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO