DPP PPP Konsolidasi Strategi Pemenangan Pileg di Tuban

DPP PPP Konsolidasi Strategi Pemenangan Pileg di Tuban

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Wakil Bendahara (Wabendum) DPP PPP, Muhklisin, dan Ketua Dewan Pakar PPP Tuban menggelar konsolidasi membahas strategi pemenangan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 bersama kader-kader PAC PPP Kecamatan Soko, Senin (17/12).

Konsolidasi parpol berlambang Ka'bah itu juga dihadiri oleh Ketua Dewan Pakar PPP Tuban, KH Muhammad Ali Mufti Hasyim, dan sejumlah Pengurus Anak Cabang (PAC) PPP beserta pengurus ranting dan tokoh santri matoh se-Kecamatan Soko.

Baca Juga: Relawan Santri Matoh di Tuban Gelar Konsolidasi dan Pemantapan Tim Pemenangan PPP

Di hadapan puluhan kader, KH Ali Mufti Hasyim memaparkan tentang perlunya penataan koordinator desa (kordes) serta pengenalan caleg-caleg DPRD maupun dan DPR RI dari PPP. Tujuannya, guna memberikan pendidikan politik bagi masyarakat.

"Terlebih, supaya masyarakat tahu ada hak dan kewajiban menjadi warga Indonesia setiap helatan pemilu. Adanya hak memilih dan dipilih yang bersifat langsung, umum, bebas dan rahasia," paparnya.

KH Ali Mufti Hasyim juga mengajak para pengurus untuk yakin dalam membesarkan PPP, mengingat partai berlambang Ka'bah itu disokong kiai-kiai sepuh. "PPP adalah parpol yang memiliki sejarah panjang dalam perpolitikan di tanah air. Tentu juga mempunyai kader-kader yang getol memperjuangan eksistensi parpol tersebut," tambahnya.

Baca Juga: PPP Tuban Gelar Muscab ke VIII, DPW Sayangkan Perolehan Kursi Legislatif Menurun

Hal senada disampaikan Wabendum DPP PPP, Muhklisin. Pria yang juga sebagai anggota DPR RI Komisi VI dalam kesempatan tersebut meminta kader PPP tetap solid untuk menumbuhkan parpol. Sedangkan untuk Pemilu 2019 mendatang, Mukhlisin menargetkan PPP minimal bisa masuk posisi 10 besar.

"Kami mohon restu dari pengurus parpol PPP dan simpatisan partai yang berkiblat pada tradisi pesantren ini," ucapnya. (ahm/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO