PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Jajaran petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Pamekasan, Madura menggelar kegiatan 'Media Gathering'.di aula Lapas setempat, Kamis (27/02/20).
Kegiatan media gathering yang digelar serentak oleh seluruh lapas di Indonesia tersebut dalam rangka kolaborasi menyukseskan 'Resolusi Pemasyarakatan Tahun 2020'.
Baca Juga: 150 WBP Lapas Narkotika Pamekasan Ikut Program Rehabilitasi
Adapun yang menjadi narasumber dalam acara media gathering itu, yakni Sri Puguh Budi Utami, Direktur Jenderal Pemasyarakatan.
Acara ini dihadiri oleh Kalapas Hanafi, pejabat struktural, staf Lapas Pamekasan, serta para jurnalis.
Adapun kegiatan yang dibahas dalam media gathering tersebut yakni tentang perkembangan dan peningkatan perihal resolusi pemasyarakatan, peningkatan pelayanan kepada masyarakat, peningkatan UPT Satker yang diusulkan WBK dan WBBK, serta peningkatan PNBP.
Baca Juga: Lapas Pamekasan Gagalkan Penyelundupan HP
Hanafi mengatakan, media gathering ini dilaksanakan guna meningkatkan kerja sama dan silaturahim UPT Pemasyarakatan di seluruh Indonesia dengan pihak media dalam rangka menyukseskan Resolusi Pemasyarakatan.
Kegiatan ini untuk meningkatkan hubungan silaturahim dengan rekan media sebagai upaya peningkatan penyampaian informasi tentang progres kerja dari program-program kerja yang dicanangkan oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan di tahun 2020.
"Media gathering berlangsung serentak di seluruh Indonesia yang tersambung melalui teleconference apps Zoom yang terpusat kegiatannya di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Jakarta," jelasnya.
Baca Juga: Anggota DPR RI Sidak Lapas Pamekasan, Tindak Lanjuti Dugaan Mamin Tak Layak Konsumsi untuk Napi
Hanafi berharap, dengan digelarnya media gathering ini, insan pers di Pamekasan bisa berkolaborasi secara baik dengan petugas Lapas Pamekasan demi menyukseskan 'Resolusi Pemasyarakatan Tahun 2020'.
"Mari kita jaga ikatan baik dan silaturahim ini. Ke depan kita akan berkolaborasi mensukseskan Resolusi Pemasyarakatan tahun 2020," pungkasnya. (yen/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News