Masjid Sabilillah Malang Raih Penghargaan Terbaik Nasional Versi DMI | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Masjid Sabilillah Malang Raih Penghargaan Terbaik Nasional Versi DMI

Editor: MMA
Jumat, 01 Juli 2022 23:14 WIB

Masjid Sabilillah Malang Jawa Timur. Foto:wwwtraveljuandanmalangbatu

Menurut Mas’ud Said, lembaga pendidikan yang dikelola di bawah naungan itu maju karena kurikulumnya terintegrasi, antara keilmuan, skill, dan keislaman, serta pendidikan karakter yang kuat.

Begitu juga bidang sosial. Di masjid ini ada Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh (LAZIS Sabilillah), Minimarket, Poliklinik Sabilillah Medical Centre, Unit Usaha Minimarket, Koperasi Sabilillah, dan 56 binaan masjid mushallah sekitar, 67 TPQ di sekitar masjid yang masuk dalam binaan LAZIS Sabilillah mengihdupkan manfaat masjid di masyarakat.

Mas’ud Said mengungkapkan bahwa kunci keberhasilan , salah satunya adalah kuatnya manajemen masjid.

“Karena dikelola oleh para masyayich dan profesional permasjidan yang berkhidmad dengan tagline "masjid yang sejahtera dan mensejahterakan" serta tagline "masjid bukan hanya pusat peribadatan namun sebagai pusat peradaban",” kata Direktur Pascasarjana Unisma itu sembari mengatakan bahwa masjid yang tegak di area 8.000 meter persegi di tengah Kota itu menghidupkan majelis majelis ilmu dan unit unit kerja yang dikelola yayasan dan sub unit secara profesional. (tim)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video