Diskopukmperindag Kota Mojokerto Gelar Sosialisasi Ekspor Impor untuk Pelaku IKM dan UMKM | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Diskopukmperindag Kota Mojokerto Gelar Sosialisasi Ekspor Impor untuk Pelaku IKM dan UMKM

Editor: Rohman
Wartawan: Rochmat Saiful Aris
Kamis, 15 September 2022 21:03 WIB

Suasana saat sosialisasi ekspor impor untuk pelaku IKM dan UMKM yang digelar Diskopukmperindag Kota Mojokerto.

Sementara itu, Kepala Diskopukmperindag Kota , Ani Wijaya, menyebut sosialisasi ini merupakan paket lengkap. Di mana dalam kegiatan ini tidak hanya menjelaskan tata cara ekspor impor dan masalah pembiayaan, tetapi juga tentang potensi ekspor dari Kota .

“Sosialisasi ekspor impor paket lengkap ini menghadirkan Direktur Amerika II Ditjen Amerika dan Eropa Kementerian Luar Negeri Darianto Harsono yang menjelaskan tentang potensi ekspor di Amerika Latin dan Karibia,” kata Ani.

Dalam forum ini, DiskopUKMPerindag juga mengundang Nanik Susilawati dari Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Tipe Madya Pabean B Sidoarjo yang menjelaskan bagaimana mekanisme ekspor impor dan apa kendala yang dialami oleh IKM pelaku ekspor. 

Selain itu, ada narasumber dari Bank Exim Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) yang memberi pemahaman tentang pembiayaan. Sosialisasi diikuti oleh para pelaku UMKM Kota yang terdiri dari pengusaha alas kaki, batik, kerajinan, serta makanan dan minuman. (ris/mar)

 

 Tag:   Mojokerto

Berita Terkait

Bangsaonline Video