Tim Geologi Teliti Kelayakan Hunian Penduduk di Lokasi Bencana Tanah Gerak Tulungagung | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tim Geologi Teliti Kelayakan Hunian Penduduk di Lokasi Bencana Tanah Gerak Tulungagung

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Feri Wahyudi
Rabu, 02 November 2022 16:31 WIB

Tim Geologi saat menunjukkan lokasi bencana tanah gerak di Tulungagung.

"Mereka ini melakukan pemeriksaan lewat drone, kemudian hasilnya dibawa ke Yogya sana untuk dianalisa," ujarnya.

Ia menyebut, pihaknya masih menunggu keputusan dari pengamatan yang tengah berlangsung karena masih dalam proses pengkajian oleh para ahli. Pemkab akan berkoordinasi dengan pemerintah provinsi apabila hasil penelitian tim geologi menyatakan tidak layak huni.

"Kita masih menunggu hasil rekomendasi itu, bagaimana hasil rekomendasi ahli geologi atas kondisi keamanan di lokasi. Kalau nanti ada rekomendasi untuk relokasi, kita tentu akan kerja sama dengan terkait proses relokasinya," paparnya.

Menurut dia, bencana tanah gerak itu bukan disebabkan karena adanya pergeseran lempengan bumi, akan tetapi dugaan sementara adalah faktor hujan yang mengguyur wilayah tersebut secara terus-menerus.

"Analisa sementara dari tim geologi bukan karena adanya pergeseran lempengan, namun untuk kepastiannya nanti akan disampaikan," pungkasnya. (fer/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video