9 Tempat Wisata Terbaik di Pulau Bawean, Ada Terumbu Karang Unggulan Dunia | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

9 Tempat Wisata Terbaik di Pulau Bawean, Ada Terumbu Karang Unggulan Dunia

Editor: Sigit
Minggu, 15 Januari 2023 21:51 WIB

Ilustrasi terumbu karang (Pexels)

Wisata alam yang terkenal dikunjungi masyarakat adalah . Berlokasi di Dusun Daun Laut, Desa Daun, Kecamatan Sangkapura, Wisata ini dikelola oleh desa melalui Kelompok Masyarakat (Pokmas) “Hijau Daun”.

Dulunya destinasi wisata ini merupakan area penambangan pasir pantai yang dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan bahan bangunan. Akibat aktivitas itu menyebabkan abrasi yang sangat parah. Kemudian, sebuah kelompok masyarakat tergerak untuk melindungi area tersebut dengan cara menanaminya dengan mangrove. Seiring berjalannya waktu dan trend ekowisata mangrove yang mulai populer, masyarakat sepakat untuk mengembangkan kawasan tersebut menjadi Ekowisata .

Wisata ini berjarak sekitar 8 kilometer dari Pelabuhan Sangkapura. Sepanjang perjalanan menuju lokasi tempat wisata di Gresik ini, pengunjung akan disuguhi pemandangan yang indah berupa area persawahan dan pantai. Selain itu, adanya spot foto yang instagramable di tempat ini membuat wisata alam ini sangat digemari oleh wisatawan baik dewasa maupun remaja.

6.

Jika anda sedang berlibur ke , jangan lupa mengunjungi Air Terjun eksotis yang satu ini. Air terjun yang satu ini berada tak jauh dari dan memiliki pemandangan yang begitu menawan dengan dikelilingi hijaunya pepohonan liar. berlokasi di Dusun Candi, Desa Paromaan, Kecamatan Tambak, Kabupaten Gresik. Tempat wisata alam ini selalu ramai dikunjungi wisatawan ketika momen liburan datang.

7.

merupakan salah satu wisata alam yang berada di kawasan Desa Kebun Teluk Dalam, Kecamatan Sangkapura. Air terjun ini memiliki ketinggian 25 meter dengan latar belakang tebing yang memiliki nilai artistik. Akses menuju destinasi Gresik ini yang tergolong mudah,  membuat Air Terjun Laccar wajib dikunjungi saat Anda berkeliling . Pelancong dapat menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua. Dengan berjalan kaki sekitar 15 menit, pengunjung dapat menikmati air terjun tertinggi di Bawean ini.

8.

Air terjun Kuduk-Kuduk atau Patar Selamat ini berlokasi di Dusun Kuduk-Kuduk, Desa Patar Selamat, Kecamatan Sangkapura, Sebagaimana air terjun pada umumnya, kondisi medan yang berupa jalan setapak di tempat ini dapat dilalui oleh kendaraan roda dua. Wisatawan dapat menuju lokasi ini dengan menempuh waktu sekitar 40 menit melalui jalan Desa Patar Selamat. Dengan ketinggian sekitar 12 meter dari permukaan,  Air Terjun Kuduk-Kuduk memiliki daya tarik berupa kondisinya yang alami dan udara sejuk serta keasrian panorama alam perbukitan. Di lokasi Air terjun Patar Selamat kita juga dapat menjumpai gerombolan kera dan ayam hutan yang terkadang melintas di sekitar belukar.

9.

Danau Kastoba merupakan salah satu tempat wisata yang populer dan terletak di Desa Paromaan, Kecamatan Tambak, Bawean. Tempatnya yang berada di puncak ketinggian dan tengah-tengah , pengunjung dapat menikmati keindahan rimbunan pepohonan raksasa berumur ratusan tahun ketika menuju lokasi ini. Adanya spesies satwa langka berupa aneka serangga yang takkan mungkin sama jenisnya dengan serangga di pelosok negeri, membuat lokasi ini mempunyai daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Selain itu, juga merupakan rumah bagi ribuan Ikan Mujair yang menghuni tempat ini. Berdasarkan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Jawa Timur, wisata alam merupakan salah satu objek Cagar Alam yang dilindungi di Bawean. Oleh karena itu tempat wisata ini tidak boleh dikunjungi oleh wisatawan dalam jumlah besar. (git)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video