4 Pernak-pernik yang Cocok Dipasang saat Perayaan Kemerdekaan RI | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

4 Pernak-pernik yang Cocok Dipasang saat Perayaan Kemerdekaan RI

Editor: Sigit
Kamis, 03 Agustus 2023 22:05 WIB

Penjual bendera dan pernak-pernik HUT RI tengah menata barang dagangannya. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

Lampion jenis ini dapat dipasang sebagai dekorasi jalan, halaman depan instansi, hingga gerbang masuk desa.

Menambahkan lampu di dalam lampion juga menambah meriah suasana saat malam hari.

3. Balon Foil Tema Kemerdekaan

Pilihan pernak-pernik Agustusan selanjutnya yang bisa menambah semarak adalah balon foil tema kemerdekaan.

Biasanya balon foil satu ini memiliki warna merah putih bertuliskan HUT ke-78 Republik Indonesia, Dirgahayu Republik Indonesia, atau yang lainnya

Balon foil dapat anda temukan dengan mudah pada saat perayaan Kemerdekaan Indonesia. Balon foil ini pastinya tidak mudah meletus dan lebih awet, sehingga bisa dipasang sepanjang Agustus.

4. Lampu Hias

Lampu hias atau lampu kelap-kelip bisa Anda gunakan untuk dekorasi dalam menyambut HUT ke-78 RI.

Selain sebagai dekorasi, lampu hias ini juga bisa dimanfaatkan sebagai penerangan.

Lampu hias bisa dililitkan pada tiang lampu di depan rumah atau gapura.

Bila lampu ini dipasang dalam satu area, pastinya akan membuat suasana Agustusan makin seru dan semarak. (git).

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video