Permudah Layanan Publik, Pemdes Dahanrejo Gresik Buat Aplikasi Sipenced | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Permudah Layanan Publik, Pemdes Dahanrejo Gresik Buat Aplikasi Sipenced

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Syuhud
Kamis, 19 Oktober 2023 15:06 WIB

Kades Dahanrejo, Mochammad Hasan (dua dari kiri), saat menunjukkan aplikasi Sipenced. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Dahanrejo, Kecamatan Kebomas, , memiliki terobosan digital yang diberi nama Sipenced. Layanan itu untuk mempermudah layanan publik masyarakat sekitar.

Sipenced merupakan akronim dari Sistem Pelayanan Cepat Desa Dahanrejo, sebuah inovasi layanan mandiri pengajuan pengurusan administrasi seperti surat keterangan, surat domisili, dan lainnya.

Kepala Desa (Kades) Dahanrejo, Mochammad Hasan, menyampaikan, aplikasi Sipenced untuk memudahkan masyarakat dalam pengurusan surat-surat yang dibutuhkan secara online melalui handphone tanpa perlu datang ke kantor desa.

"Jadi, cukup dari rumah atau dari mana saja, selama ada sambungan Internet," ujarnya, Kamis (19/10/2023).

Menurut dia, Sipenced layanan mudah dan praktis karena warga bisa mengajukan dari mana saja. Namun sebelumnya, warga harus membawa pengantar RT, FC KK, dan KTP ke kantor Desa.

"Layanan Sipenced sangat aman, jadi data warga yang memohon surat domisili atau surat lainnya lewat applikasi ini dijamin keamanannya," tuturnya.

Lebih jauh Hasan menyatakan, Sipenced merupakan aplikasi resmi Pemerintah Desa Dahanrejo, yang berjalan dan tersimpan di sistem server Pemerintah Kabupaten .

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video