Pj Bupati Nganjuk Lepas Keberangkatan 713 Jamaah Calon Haji | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pj Bupati Nganjuk Lepas Keberangkatan 713 Jamaah Calon Haji

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Bambang Dwi Julianto
Selasa, 04 Juni 2024 22:03 WIB

Pj Bupati Nganjuk saat melepas keberangkatan 713 jamaah calon haji.

Dijelaskan jika tahun ini kuota haji ada penambahan, dimungkinkan untuk tahun berkitnya harus ada penambahan. Memang, kata Pj Bupati Nganjuk, setiap tahun selalu ada penambahan jamaah yang berangkat haji, dan tahun ini ada 713 orang sebagai tamu Allah.

"Semoga perjalanan para jamaah haji di berikan kelancaran dalam melaksanakan ibadahnya, dan pulang dengan selamat sebagai haji maberur," pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Kemenag Nganjuk, M Afif Fauzi, mengatakan bahwa calon jamaah haji yang berangkat tahun ini sebagai haji termuda bernama Mohamad Yahya Maulida Fahmi (18), dan jamaah haji tertua bernama Jumirah berusia 94 tahun.

Sedangkan kloter 87 yang berangkat berjumlah 366, dan kloter 88 berjumlah 347, dengan total keseluruhan sebanyak 713 orang yang akan melaksanakan ibadah haji di Makkah al Mukahromah. (bam/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video