Wilayah yang Alami Suhu Dingin dari Biasanya Bulan Juli-Agustus | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wilayah yang Alami Suhu Dingin dari Biasanya Bulan Juli-Agustus

Editor: Annisa'a Ambarnis
Kamis, 18 Juli 2024 12:08 WIB

Wilayah yang Alami Suhu Dingin dari Biasanya Bulan Juli-Agustus. Foto: Ist

4. Lembang Bandung, Jawa Barat

BMKG memperkirakan beberapa wilayah di Pulau Jawa tersebut dalam beberapa Waktu ke depan masih mengalami suhu dingin pada pagi hari dengan titik minimumnya berlangsung pada malam hari.

Suhu dingin tersebut juga dipengaruhi oleh posisi Matahari yang sedang berada di belahan utara Bumi. Akibatnya, wilayah Indonesia khususnya bagian selatan khatulistiwa menerima sedikit Matahari secara langsung sehingga suhu udara menjadi lebih rendah.

Guswanto menjelaskan bahwa suhu dingin di Pulau Jawa terjadi karena adanya Angin Monsun Australia dan posisi Matahari yang berada di utara Bumi.

"Angin Monsun Australia (Timur) yang kering dan membawa sedikit uap air tersebut saat ini berhembus menuju Benua Asia dengan melewati perairan Samudra Hindia," jelas Guswanto.

Analisis tim meteorologi BMKG juga menyebutkan suhu permukaan laut di perairan Samudra Hindia dalam kondisi yang relatif lebih rendah sehingga membawa suhu dingin pada wilayah Indonesia.

Fenomena suhu dingin di puncak musim kemarau (Juli-Agustus) merupakan hal yang biasa terjadi.

(ans) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video